5 Rekomendasi Foundation Terbaik untuk Kulit Berkerut Menurut Para Ahli

690 Views 0 Comment

Untuk dapatkan makeup yang flawless, jangan abaikan pentingnya pilih foundation yang tepat sesuai jenis kulit—apakah berminyak, kering, atau bahkan berkerut. Ya, ternyata kulit yang sudah menunjukkan tanda penuaan juga perlu foundation yang diformulasikan khusus untuk aging. Dengan tujuan untuk menyamarkan kerutan sehingga kulit terlihat mulus.

Dan fakta yang mau tidak mau harus kita terima: semakin lama kerutan dan garis halus akan muncul. Selain faktor usia dimana produksi kolagen menurun, faktor lingkungan seperti paparan sinar UV dan polusi juga berperan besar membuat kulit kendur. Itulah mengapa, sangat penting memilih foundation dengan formula anti-aging untuk kulit yang sudah menunjukkan tanda penuaan.

Kepada Glamour, dermatolog dan makeup artist jelaskan beberapa hal yang perlu diperhatikan saat pilih foundation untuk kulit berkerut. Juga lihat rekomendasi foundation untuk aging skin dari mereka. Mari simak.

 

Hal yang Perlu Diperhatikan Saat Pilih Foundation untuk Kulit Keriput

Hindari Matte Foundation

Sebagian besar dari kita mungkin berpikir blurring effect pada matte foundation akan bantu samarkan kulit berkerut. Padahal menurut celebrity makeup artist Sabrina Bedrani yang menangani makeup Michelle Yeoh dan Sandra Bullock, semakin usia kita bertambah, ada baiknya tidak pakai matte foundation lagi. Ini karena foundation dengan hasil akhir matte justru cenderung lebih mudah creasing (berkerut menciptakan tampilan keriput). Yang ada malah buat wajah semakin berkeriput.

 

Pilih Dewy Foundation

Dermatolog Debra Jaliman katakan bahwa dewy foundation terbaik untuk mature skin. Formulanya akan lembapkan kulit dan bantu kulit terasa lebih kenyal. Soal tekstur, celebrity makeup artist Autumn Moultrie sarankan foundation bertekstur ringan. Sebaiknya foundation tersebut pun memiliki bahan-bahan yang efektif melembapkan kulit.

 

Rekomendasi Foundation untuk Kulit Berkerut

Charlotte Tilbury Beautiful Skin Foundation

It should be our favorite. Hadir dengan 30 pilihan shade, tawarkan medium coverage, hasil akhir radiant, dan kemampuannya menghidrasi kulit berkat kandungan hyaluronic acid sudah cukup jadi alasan mengapa foundation Charlotte Tilbury ini harus kita miliki untuk ciptakan riasan flawless sepanjang hari. Selain untuk kulit berkerut, foundation dengan tektur ringan seperti lotion ini juga cocok untuk semua kondisi kulit.

 

L’Oreal Paris Age Perfect Radiant Serum Foundation

Dari kategori drugstore foundation, L’Oreal Paris punya formula yang memang ditujuan untuk aging skin. Kandungan hidrasinya terdiri dari glycerine dan hyaluronic acid, sehingga sangat melembapkan. Tidak akan ada drama foundation jadi berkerut. Malah hasilnya terlihat halus seperti satin dan natural. Ada SPF 50, sehingga kulit terjaga dari sinar UV.

 

Bobbi Brown Intensive Serum Foundation SPF 40

Bobbi Brown tahu betul bagaimana seharusnya formula foundation saat ini: juga memiliki fungsi skincare. Nah, foundation ini hadir dengan tekstur ringan serupa serum yang hebatnya dapat memberi medium hingga full coverage. Hasilnya tidak cakey, justru menghidrasi berkat kandungan hyaluronic acid dan berbagai ekstrak buah-buahan. Dengan foundation ini, bersiaplah makeup tetap on-point seharian meski di tengah cuaca panas dan lembap sekalipun.

 

Armani Beauty Luminous Silk Perfect Glow Flawless Oil-Free Foundation

Ada alasan foundation Armani Beauty ini jadi favorit sepanjang masa. Sedikit pump saja sudah ciptakan tampilan wajah bercahaya dan hasilnya natural dengan medium coverage. Formulanya pun semi-lighweight sehingga ideal untuk tutupi jerawat dan noda hitam karena penuaan. Tapi jangan khawatir, foundation sama sekali tidak mengkerut, justru ini foundation terbaik untuk dapatkan wajah flawless bagi pemilik kulit berkerut.

 

Dior Forever Skin Glow Foundation SPF 15

Salah satu favorit makeup artist, foundation Dior ini buildable, dapat memberi coverage yang cukup tapi hasilnya tetap halus, mulus, dan bercahaya. Mau dipakai tipis atau sedikit lebih tebal untuk tutupi kekurangan wajah lainnya, foundation ini tidak akan creasing. Pilihan shade-nya banyak, dapat bertahan hingga 24 jam, menjadikan foundation favorit red-carpet makeup ini sebagai foundation tahan lama terbaik.

 

N°1 de Chanel Revitalizing Foundation

Untuk rangkaian makeup dari koleksi N°1 de Chanel, foundation Chanel ini hadirkan 20 shade dengan formula hybrid yang menggabungkan makeup dan skincare. Red camellia jadi kandungan utama, dengan manfaat meningkatkan elastisitas dan vitalitas kulit. Menghasilkan kulit wajah awet muda. Hasilnya di wajah pun lebih ringan dibanding skin tint sekalipun, memperlihatkan tampilan kulit sehalus satin dan glowing secara natural. Temukan shade terbaikmu di Chanel Fragrance & Beauty boutique Indonesia. Lokasi terbaru ada di PIM 3, check it out.

0 Comments

Leave a Comment

Close