Tren Cloud Skin dari London Fashion Week Wajib Coba

1727 Views 0 Comment

Pecinta beauty tentu sudah tidak asing dengan istilah glass skin, tren kecantikan Korea yang menampilkan kulit wajah sebening kaca. Semenjak kemunculannya di 2017, tren glass skin langsung booming dan kepopulerannya belum surut hingga sekarang. Nah, ada tren kecantikan baru yang sedikit berkebalikan dari glass skin (dan sangat patut kita coba). Please enter: cloud skin.

Cloud skin adalah tren kecantikan yang lahir selama London Fashion Week Spring Summer 2020. Terlihat di runway Matty Bovan, Richard Malon, dan Rixo, tren cloud skin menawarkan kulit wajah dengan hasil di antara matte dan glowing. Jika glass skin lebih menonjolkan wajah glowing (dengan banyak sapuan highlighter), cloud skin lebih memanfaatkan paduan skincare dan makeup untuk dapatkan hasil riasan yang halus, ringan, sheer, dan fluffy selayaknya awan โ€“ dari situlah istilah cloud skin tercipta.

Dilansir Refinery29, MAC global artist Dominic Skinner menjelaskan bahwa sekarang ini banyak orang cenderung lebih fokus pada skincare untuk dapatkan riasan sempurna. Padahal, foundation dan powder juga punya andil besar dalam menciptakan riasan flawless โ€“ dan itu yang menurutnya masih sering diabaikan banyak orang. Thatโ€™s why cloud skin hadir untuk menjembatani kebutuhan akan skincare dan makeup agar berpadu menjadi satu riasan yang ringan.

 

Langkah-langkah Dapatkan Cloud Skin

 

View this post on Instagram

 

A post shared by RebeccaMaynesPhoto (@rebeccamaynesphoto) on

Dan ternyata, mendapatkan tampilan wajah cloud skin tidaklah sulit. Pada dasarnya, hanya berbekal bedak, foundation, dan face oil sebagai dasar. Saatnya kita meniru untuk beauty look yang trendy. Dominic memberikan langkah-langkahnya sebagai berikut:

1. Sebelum masuk ke makeup, Dominic sarankan untuk melembapkan kulit dengan MAC Prep + Prime Essential Oil yang sekaligus dapat memberi efek glowing pada wajah dan membuat aplikasi foundation jadi lebih mudah dan halus. If face oil is not your thing, Dominic berikan alternatif dewy moisturizer untuk tetap beri efek glowing.

2. Langkah kedua adalah memakai foundation matte seperti MAC Studio Fix Soft Matte Foundation Stick untuk dapatkan fluffy cloudy finish yang memang kita inginkan.

3. Untuk menyempurnakan efek blurring dan sheer seperti awan, kuncinya ada di translucent powder. Tapi aplikasinya tidak di seluruh wajah. Dominic sarankan sapukan bedak hanya di area wajah tertentu, seperti hairline, garis rahang, hidung, dan area mata. Sisakan bagian wajah lainnya bebas bedak agar terlihat segar dan lebih glowing meski tak pakai highlighter sekalipun.

4. Sebagai penyempurna tampilan wajah cloud skin, Dominic menyarankan untuk pakai blush, seperti MAC Powder Blush, di area antara pipi dan pelipis. Sapukan secara ringan saja dengan fluffy brush. Setelah itu, akhiri dengan tinted brow gel untuk beri efek alis yang fluffy namun natural.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by M E R C E R 7 / (@mercer7official) on

Memang mudah. Tren cloud skin tampak sangat cocok bagi pemilik kulit berminyak dan kombinasi. Foundation matte dan translucent powder bantu mengontrol minyak di wajah. Namun, face oil bantu lembapkan wajah sehingga efek dewy masih tetap kita dapatkan. Apalagi setelah beberapa jam, ketika makeup sudah menyatu dengan kulit, bagian yang tidak pakai bedak akan memperlihatkan glow cantiknya. Sepertinya tak perlu highlighter lagi untuk cloudy skin makeup sehari-hari. Cobalah.

Baca juga:

Inspirasi Makeup 2019 dari Marc Jacobs Spring Runway

4 Tips Makeup untuk Hasil Riasan Seperti Profesional

0 Comments

Leave a Comment

Close