6 Inspirasi Makeup Pesta Akhir Tahun 2021 dari Para Seleb

930 Views 0 Comment

Can you feel the excitement? Sambut Natal dan Tahun Baru, undangan pesta, dinner, atau acara gathering berdatangan. Yang artinya, makeup jadi salah satu hal yang wajib dipersiapkan jika ingin tampil glamor dan festive di pesta. Mau gaya makeup klasik atau ikut trend makeup 2022, mari jadikan makeup look dari para selebriti berikut sebagai inspirasi makeup pesta akhir tahun. Well, the sparklier and more dramatic, the better.

 

Makeup Pesta Akhir Tahun

Classic Red Lips: Cathy Sharon

Merah adalah warna yang identik dengan Natal. Jadi, tidak pernah salah memasukkan elemen warna ini pada makeup look kita di pesta atau acara Natal. Seperti makeup Cathy Sharon. Memang terlihat low-key, tapi penuh statement dengan lipstik merah klasik yang bold dan menggoda. Makeup klasik jadi favorit sepanjang masa untuk pesta dan acara formal.

Baca juga: Lipstik Merah High-End Terbaik untuk Kulit Warm dan Cool

 

Soft Glam Makeup: Raline Shah

Glamor dengan makeup yang bold, sudah biasa. Tapi glamor dengan sentuhan lembut, itulah favorit 2021. Trend makeup soft glam sempurna untuk malam Natal. Cukup bermain dengan eyeshadow warna netral, aplikasi foundation yang flawless, dan lipstik nude. Hasilnya? Makeup pesta akhir tahun yang sempurna seperti look Raline Shah ini.

 

Monochromatic Makeup: Dian Sastrowardoyo

Bagi yang tak terlalu berani bermain warna, pakai satu shade yang sama untuk mata, pipi, dan bibir jadi pilihan aman. Tampilan monokromatis tidak selalu membosankan. Justru makeup monokromatis jadi trend makeup 2021. Pakai gaya makeup ini untuk makeup dinner atau acara keluarga, seperti yang terlihat di wajah cantik Dian Sastrowardoyo โ€“ all red everything.

Baca juga: 6 Warna Lipstik yang Elegan dan Sophisticated untuk Pesta

 

Iridescent Eyes: Cinta Laura Kiehl

Gaya makeup iridescent adalah cara paling tepat untuk pakai shimmer. Terlihat dreamy dan magical, namun di saat yang sama glamor untuk makeup pesta akhir tahun. Cinta Laura Kiehl mencuri perhatian dengan irisdescent pink eyeshadow. Berkilauan di mata. Untuk bibir, jangan ragu pakai lip gloss karena paduan kilau mata dan glossy bibir sangat eye-catching.

 

Multicolor Eyes: Naura Ayu

Apa yang kamu dapat saat menggabungkan tiga eyeshadow warna berbeda? This gorgeous multicolor eyeshadow look, seperti yang terlihat pada makeup Naura Ayu. Untuk dapatkan makeup ini, yang diperlukan adalah eye primer warna netral dan palette eyeshadow penuh warna vibrant. Dreamy makeup pesta akhir tahun dan Tahun Baru.

 

Subtle Green Eyes: Isyana Sarasvati

Saat berpikir eyeshadow warna hijau untuk makeup pesta, mungkin sebagian dari kita merasa agak berlebihan. Padahal, sebenarnya makeup mata warna hijau bisa dipakai dengan lembut tapi glamor. Just look at Isyana Sarasvati. Kelopak mata mendapat sapuan lembut eyeshadow lime green. Ditambah wing liner hitam memberi classic dramaย pada makeup akhir tahun.

Dari inspirasi makeup pesta akhir tahun di atas, mana favoritmu?

Baca juga: Inspirasi Makeup Pesta Natal dan Tahun Baru

0 Comments

Leave a Comment

Close