5 Model Rambut Wanita untuk Inspirasi Pecinta Gaya Retro

1196 Views 0 Comment

Kalimat “what’s old is new again” memang sesuai tren 2021. Gaya retro era 70an hingga 90an sedang kembali berjaya. Termasuk untuk tren model rambut. Punya potongan rambut seperti mama dan tante di masa mudanya dulu bukanlah hal jadul. Justru merupakan gaya trendy masa kini. Terbukti para selebriti tampil dengan model rambut nostalgia tersebut. Jika ingin transformasi segar yang bold, jadikan tren model rambut retro yang dicetuskan para hairstylist ini sebagai inspirasi saat potong rambut nanti.

 

Modern Shag

Yes, the choppy, layered hairstyle from the ’70s is making a comeback. Potongan rambut modern shag atau biasa disebut mullet sangat memberi tampilan retro 70an. Model rambut retro ini bahkan sudah terlihat pada sederet selebriti, mulai dari Taylor Swift, Miley Cyrus, hingga Billie Eilish. Now, it’s your turn.

Next, Shaggy Jadi Model Rambut Retro Paling Populer

 

‘90s Layers

Hairstylist ungkapkan model rambut retro 90an juga tidak ketinggalan jadi tren rambut akhir tahun. Seperti potongan rambut ber-layer dengan tampilan blowout. Model rambut ini pasti jadi favorit. Cocok untuk semua wanita, apalagi bagi yang ingin jaga rambut tetap panjang dan bervolume.

 

One-Length Bob

Ingin model rambut yang versatile tapi sekaligus bergaya retro? Potongan rambut bob rata yang populer di era 90an (hello, Posh Spice) adalah pilihanmu. Model rambut ini dikatakan hairstylist paling mudah di-styling. Hanya di-blow atau dibuat wavy dengan alat catok, semua gaya terlihat bagus pada rambut one-length bob.

 

Long Hair + Curtain Bangs

Tidak perlu potong rambut untuk dapatkan model rambut retro 70an. Jika rambutmu sudah panjang, cukup tambahkan curtain bangs untuk tampilan yang lebih effortless, chic, dan bergaya retro. Model rambut ini juga bagus rambut medium atau tebal, hingga lurus dan keriting. Best part? It’s low maintenance. Hanya sedikit perhatian pada poni agar tak mudah lepek.

 

Baby Bangs

Bangs are the fun way to bring dimension to your look. Kalau jenis curtain bangs atau side bangs cukup merepotkan, baby bangs bisa dicoba. Potong poni pendek di atas alis memberi tampilan yang lebih ke nuansa vintage. Lagipula, tak perlu terlalu berkomitmen dengan gunting karena perlu waktu lebih lama menunggu poni panjang kembali.

0 Comments

Leave a Comment

Close