10 Shower Gel Mewah untuk Mandi dengan Suasana Spa Bintang Lima

753 Views 0 Comment

Selama ini kita berpikir shower gel hanyalah “sabun” untuk membersihkan tubuh. Padahal, fungsinya bisa lebih dari itu. Menurut sebuah survey, rutinitas mandi (walau hanya 5-15 menit) dimanfaatkan 40% orang untuk relaksasi atau escape from reality. Ini berarti sabun yang kita pakai mandi pun berpengaruh. So why not invest in a fancier or more interesting body wash? Please enter luxe shower gels.

Berpikir tentang shower gel mewah, ada beberapa poin yang kita dapat. Aroma menyenangkan yang beri sensasi relaksasi, packaging elegan yang menawan di sudut kamar mandi, formula tak buat kulit kering, dan pastinya beri pengalaman mandi serupa spa bintang lima. Percayalah, shower gel mewah berikan lebih dari sekadar tubuh bersih. Sold yet? Ini beberapa rekomendasi shower gel mewah yang siap membawa aroma parfum favorit ke dalam rutinitas mandi.

 

Fresh Sugar Lemon Shower Gel

Dari kategori body care, shower gel Fresh sama bagus dengan produk skincare-nya. Untuk aroma shower gel Sugar Lemon ini, sudah pasti manis dan menyegarkan dengan tidak melupakan fungsinya melembapkan kulit kering. Sensasi segarnya buat ingin mandi lebih lama.

 

Aesop Citrus Melange Body Cleanser

Botol chic populer Aesop, yang meski terbilang simple, harus diakui beri sentuhan estetik di setiap sudut ia diletakkan. Tidak terkecuali body wash dengan aroma citrus ini. Aroma segar, dirancang dengan formula yang tidak buat kulit kering, dan buat tamu di rumah terkesan saat mencobanya.

 

Le Labo Santal 33 Shower Gel

Aroma sandalwood, cardamom, leather accord, iris dan ambrox pada parfum ikonik Santal 33 dibawa Le Labo ke versi shower gel. Shower gel wajib punya karena aromanya merupakan favorit pria dan wanita. Dari segi formula pun dipenuhi bahan yang melembapkan untuk bantu haluskan kulit.

Baca juga: 10 Parfum Unisex Paling Favorit

 

Diptyque Revitalising Shower Gel

Lilin aromaterapi Diptique tidak diragukan adalah favorit kita semua. Tapi soal shower gel, Diptique Revitalising bisa jadi pilihan. Dengan aroma peppermint dan bergamot, shower gel ini memberi kita dorongan energi yang bahkan buat kita hampir tak perlu menyeruput kopi.

 

Lush Whoosh Shower Jelly

Pengalaman mandi yang unik, setidaknya itu yang dirasakan saat memakai body wash bertekstur jelly dari Lush ini. Karena sabunnya bisa dibekukan untuk efek sejuk yang ekstra. Di dalamnya terkandung aroma lemon, lime, grapefruit, dan rosemary. Beri kesegaran level tertinggi di tengah cuaca panas.

 

L’Occitane Verbena Mint Exfoliating Shower Gel

Untuk menyingkirkan kulit mati, perlu shower gel dengan partikel scrub seperti milik L’Occinate ini. Scrub-nya terbuat dari serbuk kulit walnut. Formulanya diperkaya dengan mint essential oils dan ekstrak verbena dari Provence untuk memberi sensasi segar saat membasuh diri.

 

Acqua Di Parma Colonia Futura Hair and Shower Gel

Dengan shower gel Acqua di Parma, bersiaplah seperti berada di spa mewah. Kombinasi aroma buah citrus, herbal, dan woody pada shower gel ini akan mengantarkan angan pada liburan menyenangkan di pulau tropis. Cukup mandi dengan aroma ini untuk traveling ke destinasi liburan favorit.

 

Byredo Gypsy Water Body Wash

Body wash dengan aroma bergamot, amber, dan vanilla, kita seolah mandi dengan kucuran parfum Byredo Gypsy Water. Mengapa harus pakai parfumnya saja, kalau bisa sekaligus pakai body wash dengan aroma yang sama? Usai mandi pun terasa seperti pakai parfum.

 

Aurelia Restorative Cream Body Cleanser

Body cleanser dengan tekstur creamy dan milky yang tidak mengeluarkan busa ini diformulasi dengan probiotik signature Aurelia. Yang artinya bantu memperkuat skin barrier sehingga kulit tidak mudah kering dan membuatnya lebih kenyal. Kombinasi essential oil-nya juga beri kesegaran instan.

 

Chanel N°5 The Shower Gel

Parfum ikonik ini saja sudah sangat diidamkan. Bagaimana jika hadir dalam bentuk shower gel? Mandi terasa sangat mewah. Apalagi formulanya mudah berbusa, sedikit produk saja cukup, dan aroma klasiknya melekat lama di kulit. Pasangan akan langsung melirik saat mencium aroma ini dari beberapa langkah. Dapatkan shower gel mewah ini di butik Chanel Beauty Indonesia.

0 Comments

Leave a Comment

Close