Trend Sepatu 2023: Cara Chic dan Modern Pakai Ballet Flat

610 Views 0 Comment

Jika belum tahu, ballet flat jadi trend sepatu 2023. Kepopulerannya meroket lagi seiring dengan kembali bangkitnya trend fashion estetik gaya 2000-an. Masih ingat masa dulu ketika flat shoes dengan detail pita kecilnya jadi teman terbaik? Model sepatu flat yang sangat klasik, we all know. Tapi di 2023 ballet flat hadir dengan sentuhan lebih modern dan cara styling lebih fashion-forward. Membuatnya jadi sepatu dengan gaya terkini yang bahkan tak terpisahkan dari off-duty style para fashion girls dunia, sebut saja Bella Hadid, Kendall Jenner, dan Zoe Kravitz.

Tidak lupa, runway turut serta mendefinisi ulang trend Balletcore di 2023. Miu Miu, Simone Rocha, Todโ€™s, Sandi Liang, dan The Row adalah beberapa desainer yang memperkenalkan model sepatu nostalgia ini melalui koleksi Spring Summer 2023. Of course, ballet flat masa kini disuguhkan dengan modern twist, seperti tampil dalam bentuk Mary Jane maupun dalam material satin atau velvet. Sekarang kita tahu, flat shoes ala ballerina akan kembali jadi teman terbaik untuk segala kesempatan di 2023.

Lalu, bagaimana cara pakai ballet flat yang chic dan modern di 2023 tanpa terlihat seperti baru dilempar dari tahun 2000-an? Lihat inspirasinya berikut.

 

Pasangkan dengan Midi Skirt

Okay, kali ini lupakan sejenak mini atau maxi skirt saat pakai trend sepatu 2023 ballet flat. Memasangkannya dengan mini skirt hanya membuatmu terlihat seperti anak sekolah (kecuali jika memang berniat begitu). Sementara maxi skirt justru menyembunyikan pesona si sepatu. Maka, yang terbaik adalah rok dengan panjang medium alias midi skirt.

 

Pilih Cropped Jeans

Salah satu cara supaya ballet flat jadi focal point pada look kita adalah memasangkannya dengan denim. Tapi pilih celana jeans dengan panjang yang mengintip pergelangan kaki. Juga sebaiknya pilih siluet straight-leg. Mengapa? Skinny jeans sangat kental bergaya 2000-an. Sementara model baggy tidak begitu indah dalam tampilan cropped. Straight-leg adalah yang terbaik, terutama jika ingin dapatkan kesan modern dengan trend sepatu 2023.

 

Black on Black Look

Kita tahu trend sepatu 2023 ballet flat sangat versatile, sempurna untuk segala kesempatan, termasuk formal setting seperti ke kantor. To nail the Balletcore look, ciptakan monochrome look dengan ballet flat yang dipadu dengan office attire โ€“ semuanya dalam warna hitam. Bisa juga ganti atasan dengan warna lain (tapi tetap gelap) untuk tetap dalam nuansa profesional.

 

Mary Jane dan Overall

Model Mary Jane boleh dibilang model paling populer di trend ballet flat. Bahkan Mary Jane adalah model sepatu wajib untuk gaya twee fashion karena siluetnya yang manis dan feminin. Jika tak ingin terlalu cute, seimbangkan siluet trend sepatu 2023 ini dengan overall atau jumpsuit untuk sentuhan lebih tangguh.

0 Comments

Leave a Comment

Close